Review Film US
Bengis.. Kasar.. Terror.. Pembunuhan.. oleh orang dengan paras serupa dengan Kita.
Mungkin itulah yang bisa saya gambarkan mengenai film Thriller satu ini. Film ini memiliki review yang baik dari berbagai portal review film, bahkan ia bertahan di 98% di portal Rotten Tomatoes. Hal ini membuktikan kalau film garapan Jordan Peele.
Film ini berhasil membuat para penonton bertepuk tangan meriah ketika selesai menyaksikannya. Hal ini dikarenakan ending dari film ini memiliki plot twist yang cukup mengejutkan dan tidak disangka – sangka. Bahkan banyak yang mengatakan kalau film ini diluar ekspektasi.
Berikut ini merupakan ulasan atau review dari film US ini.
Ulasan Singkat Film US
Secara keseluruhan, film ini mengisahkan tentang keluarga kecil yang memutuskan untuk berlibur. Sepasang suami istri ini bernama Gabe Wilson (Winston Duke) dan Adelaide Wilson (Lupita Nyong’o), membawa kedua anak mereka untuk berlibur ke pantai di rumah masa kecil Adelaide. Terror pun datang saat malam tiba. Dimana mereka awalnya melihat sebuah keluarga dari jauh yang diam memandangi rumah mereka. Tamu tak diundang itu mengundang ketakutan dari keluarga itu.
Para tamu ini telah mengepung juga menerobos rumah dari keluarga kecil ini. Dengan menggunakan beragam senjata, seperti gunting, pemukul baseball, dibawa oleh mereka. Hal yang menarik adalah tamu tidak diundang ini memiliki paras yang sama dengan keluarga Wilson.
Pada awalnya penonton berpikir hanya keluarga Wilson saja yang terkena terror ini, namun ternyata satu kota mengalami hal serupa. Diketahui dari keluarga teman Wilson yang juga memiliki orang 0 orang yang mirip dengan keluarga tersebut lalu dibunuh oleh mereka.
Kota tersebut berakhir menjadi sebuah kota penuh dengan darah karena sebagian warganya sudah ditikam juga ditusuk. Para pembunuh berbaju merah ini jika sudah berhasil membunuh orang yang mirip dengan mereka, maka akan berdiri saling bergandengan tangan seakan membentuk rantai manusia.
Lalu dalam film ini diperlihatkan bagaimana cara keluarga Wilson berupaya untuk melakukan oergerakan yang besar dan juga bertahan hidup dari semua penderitaan itu.
Dalam film ini Lupita Nyong’o nampak sangat baik dalam memerankan kedua karakternya. Ia sukses mendapatkan perhatian sepanjang film dengan aksinya. Masing – masing karakter dari film ini juga memiliki karakternya sendiri yang membuatnya unik dan berbeda dari karakter lainnya.
Selain alur ceritanya yang cerdas, setiap konflik yang ada dibuat dengan sangat apik dan mampu membuat penonton tegang hingga menahan nafasnya. Adegan pembunuhan yang ada di film ini digambarkan dengan cukup sadis. Jadi bagi kamu yang tidak sanggup menyaksikan film dengan adegan pembunuhan berdarah – darah, tidak dianjurkan untuk menontonnya.
Banyak penonton yang setelah menonton ini mengeluarkan beragam teori mengenai film ini. Itu juga menjadi daya tarik sendiri karena setelah selesai menonton film, penonton tidak merasa selesai, mereka malahan dapat menontonnya kembali untuk mendapatkan kejelasan tentang yang mereka tidak mengerti.
Fakor lain yang membuat film ini sangat patut untu diapresiasi adalah musik yang ada. Karena musik ini membuat penonton semakin merasakan ketegangan yang ada itu.
Sebelum kita akhiri review ini, saya ingin mengulas sedikit mengenai pembunuh yang mirip dengan kita itu. Mereka memiliki sifat yang berbeda 1800 dengan manusia aslinya. Hal ini yang membuat kita semakin tertarik dan ingin mencari tahu mengenai karakter pembunuh lain di film ini.
Semoga ulasan ini membantu kamu semua. Selamat menonton!